CIMAHI, (PERAKNEW).– Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Cimahi, Maria Fitriana ditunjuk sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cimahi.
Ia ditunjuk untuk menggantikan posisi Pj Sekda Kota Cimahi sebelumnya, M Suryadi yang mengundurkan diri karena alasan kesehatan.
Pelantikan Asisten II Kota Cimahi sebagai Sekda berlangsung pada Kamis kemarin di Aula Gedung A Pemkot Cimahi, Jalan Rd. Hardjakusumah.
Usai pelantikan, Pipit, sapaan Maria Fitriana mengatakan, selama menjadi Pj Sekda Kota Cimahi, tugas berat pun menantinya untuk dituntaskan dalam tiga bulan ke depan. Seperti proses seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan pembahasan anggaran perubahan 2018 dan murni 2019.
“Dan tentunya penyerapan anggaran agar sesuai dengan target dan realisasinya bisa dirasakan masyarakat,” ujar Pipit.
Selain itu, ada juga rencana seleksi terbuka atau open bidding untuk pengisian sejumlah jabatan yang kosong di lingkungan Pemerintah Kota Cimahi.
“Sekarang ada sekitar 10 jabatan kosong. Semoga bisa terisi saat open bidding nanti,” tuturnya. Harold